Kura-kura berkembang biak dengan cara bertelur. Kura-kura dapat mengeluarkan sebanyak lebih dari 100 buah telur setiap kali mereka bertelur. Telur tersebut nantinya akan menetas dibantu oleh sinar matahari.
Sekarang populasi kura-kura sudah mulai terancam. Hal ini disebabkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab dan juga karena habitatnya yang sudah tidak mereka huni.
Beberapa keunikan kura-kura adalah sebagai berikut:
- Beberapa spesies kura-kura hidup lebih dari 100 tahun.
- Tempurung kura-kura memiliki corak dan warna yang lebih menarik.
- Kura-kura memiliki tempurung yang kuat, yang dapat melindunginya dari serangan mangsanya.
- Kura-kura tidak memiliki telinga, tetapi kura-kura dapat mendengar melalui gelombang getaran.
- Didalam tempurung kura-kura terdapat pembuluh darah. Walaupun kita hanya menyentuh tempurungnya, tetapi kura-kura tetap dapat merasakan bahwa kita menyentuhnya.
- Kura-kura bisa terserang sembelit. Untuk menghindarinya, sebaiknya anda menggunakan air yang hangat.
- Airnya diganti setiap hari. Hal ini harus dilakukan agar kura-kura tersebut terhindar dari berbagai penyakit.
- Beri makan kura-kura 3 kali sehari. Baik itu makanan kura-kura yang telah disediakan atau makanan berupa sayur-sayuran ataupun buah-buahan.
- Jika kura-kura tidak nafsu makan, lebih baik mengganti makanan yang biasa digunakan dengan selingan makanan yang lain.
- Pastikan kura-kura memiliki ruang yang cukup untuk hidup.
- Gunakan pendingin untuk menciptakan kondisi yang ideal.
- Hindari penggunaan air keran untuk aquarium, gunakan mata air alami untuk air minum kura-kura.
- Hindari penggunaan kulit kayu atau serpihan kayu di sangkar tempat tinggal.
- Tambahkan tanaman dan batu yang tidak berbahaya.
- Jauhkan dari gangguan anak-anak atau binatang lainnya.
- Jagalah kebersihan.
5 komentar:
makasih lho infonya
hmmm...
kura kura itu hewan
wah... bermanfaat sekali
pertamax nau
Posting Komentar